
Kapolres Pelabuhan Tj Priok Silaturahmi dengan Muhammadiyah Jakut.
Ketua Muhammadiyah Jakarta Utara H Lahudin, mengapresiasi langkah Polres Pelabuhan Tanjung Priok dalam menjaga Kamtibmas dan juga mendorong aparat Kepolisian untuk terus menjaga kondusifitas wilayah dalam rangka mendukung kelancaran kegiatan perekonomian nasional.
Hal ini disampaikan H. Lahudin dalam kegiatan silaturahmi antara Muhammadiyah Jakarta Utara dengan Kapolres Tanjung Priok AKBP Martuasah H. Tobing dan jajaran, di Kantor Muhammadiyah Jakarta Utara, Jalan Tipar Cakung, Sukapura, Cilincing.
“Muhammadiyah Jakarta Utara memberikan apresiasi kepada Polres Pelabuhan Tanjung Priok yang bekerja keras dan aktif menjaga Kelancaran Lalu Lintas. Kami juga mendukung pihak Polres Pelabuhan Tanjung Priok dalam kegiatan keagamaan dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata H. Lahudin dikutip, Sabtu (26/4/2025).
Lahudin juga menilai aparat Kepolisian sudah bekerja keras selama arus mudik Lebaran dalam menjaga keamanan. Di sisi lain, Ia juga menyampaikan bahwa Muhammadiyah siap membantu kepada pihak Kepolisian dalam kegiatan keagamaan seperti khotib Jumat dan kegiatan Keagamaan lainya yang selama ini sudah terjalin baik.
Muhammadiyah siap bersinergi dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok untuk menjaga keamanan dan Kondivisitas Pelabuhan Tanjung Priok,” ujar Lahudin.
Sementara itu, Martuasah menyampaikan aparat Kepolisian sangat membutuhkan bantuan dan dukungan dari orangtua dan para tokoh Agama dalam hal ini Muhammadiyah Jakarta Utara untuk menjaga keamanan wilayah. Di sisi lain, Ia juga menyampaikan, selain menjaga keamanan yang sudah menjadi tugas pokok, pihaknya melakukan pendekatan humanisme lainnya untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
Martuasah juga mengajak Muhammadiyah dalam waktu dekat bersama meresmikan Mesjid yang sedang dilakukan renovasi untuk menghidupkan kegiatan keagamaan di Pelabuhan Tanjung Priok. Bukan hanya itu Polres juga mengundang Muhammadiyah untuk memberikan penguatan Rohani kepada personel dengan memberikan Khotbah setiap Jumat dengan harapan personel Polri terhindar dari pelanggaran.
“Polres Pelabuhan Tanjung Priok siap bersinergitas dalam hal mengembangkan kegiatan keagamaan dan juga Kegiatan Sosial di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok,” kata dia.